blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

24 Sep 2015

Dan Tuhan Pun Tidak Tidur.....


’Orang beriman itu bersikap ramah dan tidak ada kebaikan bagi seorang yang tidak bersikap ramah. Dan sebaik-baik manusia adalah orang yang paling bermanfaat bagi manusia.” (HR. Thabrani dan Daruquthni)


Sabtu, 5 September 2015, suasana pagi  cerah sekali, tak ada awan yang menggelayut manja, tak ada rintik hujan yang menangisi bumi yang mengering.  Cerah, secerah hatiku..seindah pelangi saat melukis cakrawala  di suatu senja yang syahdu.  Jiaah alay pisan ya? Hihi.. Serius pake bingits... pagi itu saya bahagia, saya gembira...!!!  Pake tanda seru ya biar mantap seriusnya.  Karena hari yang saya tunggu-tunggu beberapa minggu ini telah tiba.  Hari-hari yang kulalui dengan do'a agar senantiasa sehat dan dimudahkan untuk ikut acara ini...yeaah...Fun Blogging..Here....I am comming.....

Gambaran seindah pelangi hihi.....sumber: endricahyo2sefi3.wordpress.com

Jam dua pagi saya sudah bangun, memang itu kebiasaanku, sebagai emak yang memiliki putra-putri  lima orang, yang mempunyai usaha kecil-kecilan di rumah, tapi masih ngotot ingin banyak aktivitas diluar aktivitas kerumahtanggaan, ya harus banyak mengorbankan waktu istirahatnya.  Saya mempersiapkan segala sesuatunya dengan detail, karena saya akan seharian meninggalkan rumah, meninggalkan suami dan anak-anakku.  Mulai dari mencuci baju, mencuci piring-piring kotor, beres-beres rumah sampai memasak, semuanya  saya lakukan dengan penuh semangat karena seharian penuh saya akan menimba ilmu tentang per-blog-an dari para pakarnya..... once more.!! Fun Blogging..... Here...I am comming....^_^

23 Sep 2015

Ketika Perempuan Berbicara Tentang Poligami, KDRT dan Perselingkuhan

Tidak semua perempuan mampu berbicara tentang poligami, perselingkuhan, atau KDRT yang menimpanya ke khalayak umum, bagi sebagian perempuan hal itu semacam 'aib' yang harus disembunyikan.   Ya, sebagian orang menganggapnya seperti itu, tapi tidak bagi dua perempuan cantik yang tampil hari itu, bagi duo cantik ini pengalaman yang mereka alami adalah pelajaran berharga bagi setiap orang, untuk diambil hikmahnya, untuk diambil pelajaran.

Adalah Irma Rahayu dan Aisha Maharani, duo cantik yang tampil untuk berbagi, menjadikan dendam pribadi yang mereka rasakan sebagai alat pemacu diri sehingga menjadi pribadi yang sukses dan bermanfaat bagi sesamanya   Mereka tampil cantik dan kompak di acara Road Show Woman Talk, Hari Sabtu 19 September 2015   di Hotel Narapati Jalan Pelajar Pejuang Bandung untuk mengupas  tentang poligami, KDRT dan perselingkuhan.

Aisha Maharani saat menjelaskan tentang Poligami, Perselingkuhan dan KDRT

Setelah acara dibuka oleh MC Febrianti Almeera, tampil pada sessi pertama Aisha Maharani pendiri Halal Corner dan inspirator Halal is My Way.  Perempuan mungil berparas cantik ini tampil dengan balutan baju dan kerudung hitam, suaranya yang jelas dan tegas berbicara tentang Poligami, Perselingkuhan dan KDRT dari sisi Hukum Negara Republik Indonesia, Kompilasi Hukum Islam dan Fiqih Islam. Apa yang harus dilakukan jika menjadi korban, bagaimana menyikapinya dan terapi yang dilakukan dalam menghadapi semua permasalahan itu

Ketika berbicara tentang poligami Aisha mengatakan bahwa dilihat dari sudut pandang berbagai agama ternyata tidak hanya Islam yang membolehkan poligami.  Menurutnya selama ini Islamlah yang selalu disudutkan, padahal di agama lain pun ada yang berbicara dan memperbolehkan poligami.  Sementara dalam Islam pun ada syarat khusus yaitu harus adil  Dalam prakteknya pun ternyata dicontohkan oleh Rasululloh ketika berpoligami beliau menikahi perempuan yang berstatus janda tua dan miskin.  Di dalam ajaran Kristen ada di Perjanjian Lama yang menyatakan boleh berpoligami dicontohkan Nabi Daud yang memiliki istri 16 dan King Solomo dengan istri 700 dan selir 300.  Hal ini tersirat di Kejadian 4:19 dan Samuel 12: Namun kemudian di perjanjian baru, poligami dihapuskan. Sementara agama Budha tidak melarang dan tidak menyuruh poligami, agama Hindu membawa prinsip pernikahan monogami.  Kemudian juga dibahas dibeberapa sekte agama yang ada di dunia

Sebagian peserta,  tampak asyik menyimak pembicara
Sessi kedua diisi oleh Irma Rahayu, seorang perempuan kelahiran 41 tahunan yang lalu, namun memiliki penampilan yang jauh lebih muda dari usia sebenarnya.  Dari penampilan dan pembawaannya peserta tidak akan menyangka kalau ternyata Irma Rahayu memiliki pengalaman yang sarat dengan 'penderitaan'.  Namun berbagai pengalaman itulah yang menjadikan Irma Rahayu sebagai Soul Healer atau Penyembuh Jiwa.

Perempuan cantik dengan pembawaan bebas lepas dan ceria ini ternyata juga sudah menghasilkan empat buah buku keren yang diterbitkan oleh Grasindo yaitu Emotional Healing Therapy, Love Therapy, Money Therapy dan Soul Healing Therapy.  Irma juga merupakan pendiri Emotional Healing Indonesia.

Pada kesempatan itu,  Irma Rahayu yang juga seorang mualaf ini bercerita tentang proses dia menjadi seperti sekarang ini, selain itu juga Irma berbicara tentang poligami, KDRT dan Perselingkuhan dari sisi emosi.  Perempuan yang selama membawakan acara selalu mengundang tawa ini ternyata tempat curhat para korban KDRT Perselingkuhan dan Poligami.  Irma biasa menerapi mereka dengan metode Healing Terapy.

Usai sessi kedua, acara di break untuk melakukan sholat dzuhur istirahat dan makan siang, sekitar pukul 13 acara kembali digelar.  Sessi ketiga ini berisi sessi tanya jawab, peserta pun berebutan untuk bertanya.  Aisha dan Irma silih berganti menjawab pertanyaan para peserta

Sessi ketiga: tanya jawab

Di sessi kedua ini pula, merupakan acara buka-bukaan para pembicara, terutama Aisha karena Irma sudah sejak dari awal terbuka tentang dirinya.  Aisha ternyata korban poligami yang tidak adil, ia pun korban KDRT dari suaminya yang sekarang telah menikah lagi untuk ketiga kalinya.  Aisha yang akhirnya bisa bangkit dan menjadi pendakwah Halal Corner hingga sampai ke luar negeri ini ternyata adalah salah satu 'pasien' dari Irma Rahayu

Pengalaman pahit yang Aisha rasakan, ia jadikan pelajaran agar perempuan-perempuan lainnya tidak mengalami apa yang ia rasakan, dan dapat bersikap dengan tepat saat hal itu menimpa dirinya.

Acara ditutup dengan foto bersama pembicara dan Blogger Bdg yang hadir saat itu, kemudian berfoto bersama semua peserta.  Acara kemudian berlangsung tidak resmi alias bebas, banyak peserta yang curhat maupun bertanya secara pribadi kepada kedua pembicara. Teman-teman di Surabaya silakan sambut acara menarik ini, karena setelah di Bandung acara terdekat akan digelar di Kota Buaya Surabaya.


16 Sep 2015

Cantik Alami dengan Up Green Tea

"Umi...cobain geura..enak banget..." Si tengah Fathiya menyodorkan secangkir teh hangat padaku
"Teh darimana...?" Tanyaku sambil mengambil cangkir yang disodorkan Fathiya..... Hmmm aromanya enak....

"Itu kan yang Umi bawa tadi..., sudah dibagi-bagi..." Jawab Fathiya kalem.  

Duh anak-anakku pada cekatan ya kalau umi bawa oleh-oleh, langsung saja main bagi-bagi hihi..... Eh tapi itu teh kok enak banget ya, atau karena saya hanya mencoba beberapa teguk yang disodorkan Fathiya kah...?

Up Green Tea dari CNI isi 30 sachet

Saya segera memperhatikan bungkusnya yang berwarna hijau itu hmmm Up Green Tea dari CNI. Teh hijau ternyata saudara-saudara...  Bagus dong, kan teh hijau itu mengandung senyawa-senyawa yang sangat baik untuk kesehatan kulit dan menjaga berat tubuh kita.  Wah jadi pengen nyoba, sueer deh saya terkesima dengan rasanya pada tegukkan pertama atau mungkin juga cara menikmatinya tepat ya, dengar-dengar cara kita menikmati rasa teh seteguk demi seteguknya berpengaruh pada cita rasanya.

Karena penasaran saya membeli satu kotak Up Green Tea dan harganya ternyata lumayan mahal juga yaitu 70 K untuk 30 sachet, artinya beberapa kali lipat dari teh biasa.  Tapi saya tau kok, kalau harga produk-produk dari CNI memang engga bisa dibilang murah, tapi berbanding luruslah dengan kualitasnya, sekian tahun yang lalu saya memang konsumen aktif produk - produk CNI bahkan turut jadi reseller nya segala, jadi tahu betul dong kualitas produk CNI.

Nah ternyata memang benar juga tebakan saya, Up Green Tea ini pasti memiliki khasiat yang bagus buat tubuh kita.  Tiga kali sehari saya coba  minum teh ini baru beberapa hari rasanya badan kok lebih terasa lebih segar ya... Bentuknya yang berupa serbuk juga memudahkan  dalam menyajikannya, jauh lebih praktis dari teh kantung atau teh yang berupa daun, tanpa dedak pula, semua larut tak berbekas.  Karena bentuknya yang bubuk ini pula manfaat kesehatannya bisa dirasakan secara maksimal dibanding dengan yang berbentuk serbuk daun teh.

Bentuknya yang berupa serbuk jadi lebih praktis

Penasaran, jadi ingin tahu lebih dalam tentang Up Green Tea ini terutama khasiat dan manfaatnya untuk tubuh kita serta zat apa saja yang terkandung di dalamnya.  Dan ternyata.... setelah berselancar ke sana ke mari akhirnya saya jadi semakin tahu kalau Up Green tea ini bukan cuma keren tapi keren sekali ... Mengapa? Karena selain merupakan teh hijau pertama di Indonesia yang berbentuk ekstrak, juga serbuk ini dapat dengan mudah diseduh dengan air hangat atau suhu kamar hingga tidak merusak antioksidan yang terkandung di dalamnya. 

Manfaat kesehatannya pun ternyata lebih besar karena merupakan sari pati teh hijau itu sendiri, selain itu termasuk pada jenis teh hijau Sencha yaitu teh hijau yang mempunyai kandungan polifenol catechin tapi memiliki kandungan kafein yang rendah dibanding teh hijau lainnya. 


O iya, Up Green Tea juga memiliki kandungan 95% EGCG yaitu senyawa yang mengandung antioksidan dalam jumlah yang sangat tinggi.  Antioksidan pada green tea ini akan melindungi sel-sel dari ancaman radikal bebas yang biasa dihasilkan dari polusi lingkungan akibat pembakaran kendaraan bermotor, paparan sinar matahari, stress, junk food dan asap rokok.

Radikal bebas inilah yang merusak sel-sel sehat sehingga  menurunkan daya tahan tubuh dan menimbulkan berbagai resiko penyakit kanker, dermatritis, storke, penyakit hati, gangguan reproduksi hingga penuaan dini.  Nah begitu banyak radikal bebas yang berpotensi masuk ke dalam tubuh hingga harus diimbangi dengan banyaknya konsumsi antioksidan EGCG.  Dengan demikian sel-sel di dalam tubuh kita terlindungi dengan baik serta bebas dari kontaminasi radikal bebas hingga kesehatan tubuh kita tetap bisa dijaga.

EGCG ini penting juga lho bagi emak-emak atau siapa saja yang ingin menjaga tubuhnya tetap langsing, karena dapat menurunkan berat badan secara aman.  Lebih asyik lagi,  EGCG ini juga dapat mencegah keriput atau bintik hitam di wajah akibat paparan sinar matahari yang sangat ditakuti kaum perempuan...Iya kan takut 'kokoloteun' alias flek hitam menclok di wajah kita kan? Ayo ngaku bener apa bener hehe..


So agar kemurnian sel tubuh kita terjaga secara alami, kita dapat mengkonsumsi Up Green Tea secara teratur, minimal 3x sehari secara rutin. Sedikit tips mengosumsi Up Green Tea ini yaitu hindari penggunaan gula karena gula akan menambah radikal bebas masuk ke dalam tubuh kita. Dengan menambahkan perasan lemon akan menambah kesegaran Up Green Tea.  Lemon juga berfungsi sebagai pelengkap manfaat antioksidan pada Up Green Tea karena lemon mengandung bioflavanoid  yang juga bermanfaat sebagai antioksidan.

Keren sekali kan Up Green Tea ini, o iya  bagi yang ingin membeli Up Green Tea atau produk CNI lainnya, sekarang konsumen semakin dipermudah lho dengan hadirnya GeraiCNI  So tunggu apalagi yuuk sayangi tubuh kita.... ^_^

15 Sep 2015

Kopi Panggang Memang Tempat Ngopi Asyik

Sabtu malam alias malam Minggu, saya berada di sebuah kafe tempat ngopi bernama Kopi Panggang, yang lokasinya di Jalan Ir H Juanda no 391 Bandung.  Kayak anak muda aja ya si emak dengan anak lima ini kongkow-kongkow di kafe tempat gaul anak muda, pas malam mingguan pula.Tau sendiri kan Dago itu kalau week end memang tempat kumpulnya anak muda.


Kebiasaan anak muda untuk berkumpul untuk sekedar ngopi dan kongkow-kongkow dimanfaatkan betul oleh Kang Irvan sang owner Kopi Panggang.  Jiwa enterpreneur memanggilnya untuk berbisnis di dunia kuliner dengan target anak muda.  Kopi Panggang ini sebetulnya merupakan pindahan dari Kopi Panggang lama di Jalan Tubagus Ismail, musibah menimpa Kang Irvan, Kopi Panggang jilid satu terbakar sekitar dua bulan yang lalu.  Namun bukan enterpreneur namanya kalau terhenti karena musibah kemudian putus asa.


Kopi Panggang jilid dua akhirnya berdiri, tetap mempertahankan kekhasannya yaitu mengusung konsep racikan kopi manual, maksudnya tidak ada campur tangan mesin dalam pengolahannya mulai dari berbentuk biji sampai terseduh menjadi secangkir kopi.  Bukan tanpa sebab memang, Kang Irvan sepertinya memahami betul tentang perkopian, ia sudah melakukan trial and error lebih dari setahun untuk menciptakan racikan kopi yang nikmat,  Menurutnya rasa kopi dipengaruhi oleh proses pembuatannya bahkan dari proses penyanggraian biji kopi diperlukan waktu dan suhu tertentu agar tercipta cita rasa yang terbaik.



Sebetulnya saya bukan penikmat kopi, minum secangkir kopi saja bisa membuat lambung saya amat gak nyaman, padahal waktu kecil saya yang paling suka menghabiskan sisa kopi almarhum Bapak. Tapi kini paling banter kopi instant yang sudah di mix krim atau susu, itu pun ga nyampe sebulan sekali.  Cuman rasa penasaran aja sama nama Kopi Panggang yang mengantarkan saya untuk hadir di sini.  Dan ternyata Kopi Panggang itu memang betul-betul kopi yang dipanggang yak...hihi...

Kopi panggang adalah surga bagi penikmat kopi, dengan keahlian dan hasil riset Kang Irvan maka lahirlah di Kafe Kopi Panggang ini, hidangan  kopi-kopi dengan rasa yang aduhai menurut para penikmat kopi, Bagi yang suka rasa kopi yang kuat bisa mencicipi Vietnam Drip. selain itu ada juga Kopi Susu alias Coffe Latte, Capuchino atau Avocado, bagi yang tidak terlalu suka rasa kopi yang kuat ada Red Velvet dan Taro Smothies dan bagi yang tidak suka kopi juga ada Greentea Smoothies, Milky Strawberry, Bubble Gum Smothies, Vanila Cocho.

Sedangkan untuk cemilan atau bahkan makan beratnya Kopi Panggang pun menyediakan beberapa menu seperti Nasi Betutu Tasty Omerice alias nasi goreng, Dragon Noodles, Nachos atau pun beraneka ragam roti bakar dengan berbagai toping Seperti Coco Chess Bread Toast.

Harganya gak mahal-mahal ternyata, cocoklah untuk kangtong anak muda, buktinya saya memilih Nasi Goreng, Kentang Goreng dan Taro Smothies semuanya hanya seharga 50 K saja, murah kan?  

Makanan pesananku
Sedikit masukan untuk Kopi Panggang, week end biasanya pengunjung lebih banyak dari hari biasanya, so ini harus diantisipasi dengan menyiapkan stock lebih banyak, agar kejadian makanan habis saat memesan tidak terjadi.

13 Sep 2015

Kuliner Makin Asyik dan Mudah dengan OpenSnap

Teknologi yang berkembang pesat merambah ke segala lini kehidupan, memudahkan dan membuat semakin asyik para penikmatnya.  Tak terkecuali juga untuk para foodie, pecinta kuliner dimana pun berada kini semakin dimudahkan dengan adanya aplikasi baru yang semakin mengasyikan yang bernama OpenSnap yang bisa diakses melalui smartphone.

Setelah beberapa tahun ini OpenRice memanjakan para pecinta kuliner sebagai tempat rujukan informasi restoran dan sajiannya, kini OpenRice memberi kemanjaan baru dengan mengeluarkan aplikasi OpenSnap yang merupakan aplikasi Social Dining Guide lansiran yang memungkinkan penggunanya melihat rate makanan dari foto,  berbagi informasi serta keceriaan bersama para pencinta kuliner lainnya.

Mengasyikan?  Bener banget...!  Begitu kita menginstal aplikasi OpenSnap yang kita dapatkan dari play store secara gratis, seketika dunia kuliner terbuka di depan mata hihi...lebay ya.  Emang keren sih.. dengan aplikasi ini setelah sebelumnya kita sign up mendaftar dan membuat akun kita, kita diberi pilihan negara kemudian mengerucut sampai ke kota yang kita inginkan.



Di sebelah nama kota yg kita pilih ada garis tiga, kalau kita klik itu maka akan keluar gambar di atas,  maka kita jadi tahu kan bahwa aplikasi ini sejenis medsos yang membuat kita bisa berhubungan dengan sesama foodie, kita bisa menshare foto makanan hasil kuliner kita atau melihat foto-foto pecinta kuliner lainnya.  Dan bila kita klik Beranda maka kita akan berselancar ke  berbagai menu seperti  Tempat Makan Romantis, Restoran yg baru buka. Ada juga Pengumuman Voucher yang bisa kita dapatkan hanya dengan menandai restoran di kanal My Bookmark.

Selain itu ada menu Promosi, Terdekat (Maksudnya resto terdekat dengan tempat kita berada), Pilihan editor, Makanan Indonesia, China, Jepang, Chinese, Asia, Barat, Cafe, Halal, Dessert, Bakmi Street Food, Seafood, Lounge Bar, Romantic Dinner, Open Till Late dll.  Tinggal mengkliknya saja kita dapat melihat informasi yang kita inginkan.

Ada menu lokasi - lokasi tertentu yang tinggal kita klik seperti Asia Afrika, Buah Batu, Pasirkaliki, Cihamplas, Lembang atau  kolom lihat semua maka akan muncul nama-nama tempat lainnya yang apabila kita klik akan muncul nama-nama restoran yang lokasinya berada di tempat tersebut beserta gambar menunya plus jarak kilo meternya.  Keren kan..?

Jadi kesimpulannya dengan aplikasi ini maka kita akan mendapatkan informasi:
  • Personalized Your Food App by Bookmark : kita dapat bookmark restoran, jenis masakan atau makanan favorit kita. Selain itu juga dapat fier Rltestoran berdasarkan Bookmark yang terbanyak oleh foodies. Semakin restoran atau jenis masakan atau makanan tersebut di bookmark, maka semakin banyak digemari.
  • Social Visited: kita  dapat melihat Teman kita  (yang kita follow tentu saja) pernah berkunjung di restoran mana saja. Jadi kita juga dapat melihat restoran mana yg paling banyak atau digemari oleh teman-teman kita.
  • Map View: kita dapat melihat berbagai Restoran yg terdekat dari lokasi kita berada.
  • Personalize your favorite location: kita dapat mengatur lokasi yang sering dikunjungi untuk menjadi laman terdepan.
  • Everyone Tab: kita akan di update dan terkoneksi oleh seluruh foodie yang berada di Kota tersebut (Misal: Bandung)  yang sedang mereka makan

Saya coba aplikasikan ya...saya mencoba mengklik Halal saja ah, nah ini  Restoran Halal soalnya ini yang paling penting bagi kaum muslim kan?  Maka munculah rangkaian nama-nama resto yang sudah memiliki setrifikasi halal resto pertama yang muncul adalah Bebek Kaleyo....cucok Mak, saya memang pengen ngubek-ngubek resto itu...siiiip mari kita bahas ...hihi...eh bisa juga lho setelah klik halal kita klik masakan china misalnya, maka yang muncul adalah  Makanan Cina Halal



Nah setelah keluar gambar di atas saya klik Bebek Kaleyo nya maka akan munculah rangkaian informasi tentang Resto Bebek Kaleyo, kemudian saya coba klik gambar petanya maka munculah peta lokasi Resto Bebek Kaleyo 


  
Siip kan...?  Gambar di atas adalah informasi tentang Bebek Kaleyo dan gambar kedua adalah peta lokasi yang muncul setelah saya klik gambar peta.  Gampang kan cara menggunakan aplikasi ini? Makin asyik dan makin mudah saja ya.., bergembiralah wahai engkau para foodies..anda kini semakin dimanjakan...hihi..

Nah sekarang saya mau ngubek-ngubek Resto Bebek Kaleyo ini ya...kebetulan resto ini dekat dengan tempat tinggalku.  Jadi yuu kita ke sana dan kita bahas sampai tuntas..tas..tas.... hehe...

Resto keren yang berada di tempat strategis persimpangan Jl. Pasirkaliki dan Jl. Pasteur.  Dengan tempat parkir yang luas memudahkan akses kendaraan kita untuk keluar masuk resto ini. Selain tempat parkir yang luas, restonya juga luas , bersih, nyaman  dengan dekorasi yang apik, membuat kita betah berlama-lama di sini..


Dekorasi yang apik membuat betah
 
Salah satu sudut yang menarik


Pernah enggak ke resto, yang nyaman bersih etapi begitu memesan makanan ternyata kita harus menunggu lama...?  Bete kan kita, kesal dong.  Tempat yang nyaman dan bersih pun jadinya nothing deh...hihi... Jangan khawatir makan di Resto Bebek Kaleyo ini ga pake lama kok, karena konsepnya  memakai konsep parasmanan.





Percaya engga waktu pertama kali ke resto ini saya belum pernah nyicip masakan bernama bebek, etapi begitu mencobanya saya jadi ketagihan karena ternyata bau amis yang saya takutkan dari makanan bernama bebek ini engga terasa sedikit pun.  Saya memesan Bebek Muda Cabe Ijo dan langsung cocok di lidah.  Dan sebagai penganut otak kiri yang akut seperti biasa saya pasti memilih yang pernah dicoba hahaha....pasti mesen itu terus-terusan tak mau pindah ke lain hati.... kasian ya..hidupku gak bewarna...hihi...enggak dong, biasanya kalau bareng soulmate atau para sahabat suka ngingetin siih "Coba yang lain atuh...biar ada variasi...da sama-sama enak..."hehehe....


Bebek Muda Cabe Ijo favoritku


Sebenarnya selain menu macam-macam variasi masakan bebek, masih banyak menu lainnya termasuk ayam dengan berbagai variasi, Dimsum, Tumis Oncom, Tumis Leunca, Tumis Daun Pepaya, Sambel Dadak Pete, dan lain-lain.  Kalau nasinya ada nasi putih, nasi merah dan ada juga nasi uduk.

Bagi anda penggemar bebek, tempat ini memang surga bagi anda, sate bebeknya pun rasanya gak nahan deh..enak Mak..... Dan ...meski penyajiannya parasmanan dan makanannya ready stock etapi saya jamin makanannya masih sangat fresh deh, karena di bagian belakang para juru masak siap update stock makanan yang sudah menipis, jadi masih baru lah masakan yang dipajang itu...

Nah ubek-ubek Resto Bebek Kaleyonya cukup segitu dulu aja ya teman semoga bermanfaat, silakan mampir, jangan khawatir minumannya pun banyak ragamnya kok, jadi gak mungkin kehausan.  Harganya pun tidak mahal, di aplikasi Open Snop juga diinfokan kalau harganya berkisar dari 30K - 50K gak terlalu mahal kan?  Apalagi bila dibandingkan dengan suasana dan kenyamanannya.

Asyikkan aplikasinya ya.... ? Teman-teman bisa mencari informasi lainnya juga lho, bisa dengan kata kunci lokasinya, makanannya atau bisa juga dengan hastag.  Selamat mencoba aplikasi keren ini ya, dan selamat berselancar mengarungi dunia kuliner yang mengasyikkan...yang pasti bisa bikin perut bernyanyi-nyanyi deh melihat foto-foto para foodies yang aduhai menggoda....hihi.... Selamat berselancar di dunia kuliner....^_^                                                             













11 Sep 2015

Cafe Noah's Barn Coffenerry,

Lewat Jalan Dayang Sumbi dekat Kampus ITB jadi inget pernah mampir ke sebuah kafe yang bernama Noah's Barn Caffenerry.  Sebuah kafe diantara deretan kafe yang memang berjejer di sekitar Jalan Sumbi.  Yang paling berkesan dari kafe Noah's Barn Coffenerry selain menu yang unik adalah tampilan tempatnya yang memang cukup luas.  Sempat terbengong-bengong juga sih melihatnya, soalnya baru lah masuk kafe yang besar kayak gitu.

Tempatnya yang asri dan luas


Kalau ngajak teman-teman arisan di sini kayaknya asik deh, dilihat dari sisi luasnya tempat kayaknya ga perlu pakai reservasi.  Waktu saya berkunjung ke sana aja ada beberapa kelompok besar pengunjung diantaranya sekelompok bapak - bapak polisi yang sedang rapat di sana.

Salah satu tempat favorit buat fofotoan



Sebetulnya foto di atas itu menarik pake bingits, karena kita seolah berada di dalam kolam yang dikelilingi air yang mengalir menurun.  Sayang saya ga punya foto sisi yang menariknya.



Pokoknya Noah kafe ini rekomendid banget buat teman-teman yang mau mengadakan acara bareng komunitas, arisan dan acara rame-reme lainnya, etapi kalau buat ngajakin keluarga atau menyendiri juga asyik tuh.  Tempatnya adem buat penulis yang pengen bersepi-sepi ria menikmati udara segar plus secangkir minuman dingin plus wifi gratisan cocok juga niih, apalagi yang lagi dikerjar DL hehe...

Iih ini mah bukan review makanan ya..hihi secara si aku cuman nyicip tiga macam makanan plus segelas air jeruk segar. Ini nih makanan yang kucoba, rasanya enak, tampilan memukau bikin lapar...







Gitu deh... jadi nyesel nggak banyak-banyak berjepret ria di sana, tapi jadi pengalaman juga sih kalau jadi blogger itu harus banyak belajar fofotoan....hihi... 

Jiwa yang Lapar

Manusia membutuhkan makanan agar tubuhnya sehat, kuat dan dapat beraktifitas dengan nyaman dan semangat.  Kalau tubuh kita kekurangan asupan makanan tentu yang terjadi adalah rasa lapar hingga tubuh kita menjadi lemah,lesu, letih dan lemas.  Kita jadi tidak semangat bekerja atau mengerjakan apa pun. 

Sebetulnya selain tubuh kita  secara fisik, jiwa kita yang mengisi jasad kita atau biasa disebut ruh kita pun memerlukan makanan.  Bila kita tidak memberinya makanan maka jiwa atau ruh kita pun akan merasakan kelaparan. 

Berbeda dengan jasad kita yang mudah terdeteksi apabila merasa lapar dengan tanda yang sudah disebutkan di atas, ruh kita akan sedikit sulit terindikasi kalau merasa lapar.  Kita yang mempunyai ruh kadang tidak menyadari bahwa ruh kita sedang lapar. 

Apa makanan jiwa kita?  Makanan jiwa kita adalah asupan-asupan kalimat yang bergizi berupa siraman rohani yang mengingatkan kita, membekali kita, menyadarkan kita hakikat hidup kita di dunia ini. Asupan makanan ruhani kita bisa sholat-sholat khusyu kita, lantunan ayat-ayat suci al qur'an yang kita baca dengan khusyu dan kita resapi maknanya.

sumber: merdeka.com
Ketika ruh kita tidak mendapat asupan yang diperlukanya maka dampak dari kelaparan ruhiyah adalah sikap menganggap ringan dosa.  Semakin lapar jiwa kita semakin mudah kita berbuat dosa, semakin banyak dosa akan mengakibatkan jiwa kita sakit bahkan jiwa kita mati.

Ketika ruh kita lapar kita dengan mudah membuang-buang waktu kita untuk sesuatu yang tidak berguna, menggunjing, ngerumpi, membincangkan kealpaan orang lain seakan kita adalah manusia tanpa alpa. Mendengarkan musik yang melenakan dan menghanyutkan, meonton film yang membuat kita berangan-angan.

Padahal waktu adalah kehidupan, padahal waktu adalah modal hidup kita.  Seandainya kita seorang  pengusaha, sukakah kalau modal kita dibuang - buang dengan percuma, tentu kita akan merasa rugi.  Demikian juga dengan waktu, sayangnya jarang diantara kita yang menyadari bahwa waktu adalah modal yang Allah SWT berikan untuk digunakan sebaik-baiknya agar menghasilkan keuntungan yang besar yang bisa kita petik di akhirat nanti.

Supaya ruh kita tidak lapar, kita harus melakukan tarbiyah dzatiyah, yaitu pembinaan yang diberikan oleh diri kita kepada diri kita sendiri agar terbentuk pribadi yang  terus berubah menjadi pribadi yang semakin dekat dengan Allah SWT.  Pribadi yang selalu berubah menjadi lebih baik dalam segala aspek baik ruhiyah, jasadiyah maupun fikriyahnya.

Siapa lagi yang akan membina diri kita kalau bukan diri kita sendiri, karena nanti di alam penghisaban bersifat individual, siapa lagi yang bakal peduli kepada kehidupan kita di alam akhirat nanti, selain diri kita sendiri....

Yuuk mari kita sama-sama peduli pada diri kita, tidak hanya fisik saja yang kita dandani, kita percantik tapi jiwa kita amburadul penuh dosa dan maksiat.  Kalau kita termasuk orang yang mudah tersinggung, mudah marah dan mudah membicarakan kealpaan orang lain, melupakan persiapan kehidupan di akhirat dan terlalu mencintai dunia, kita patut hati-hati, itu salah satu tanda jiwa kita sedang lapar, sedang bete alias butuh tausyiah.....

Karena yang akan menolong kita di akhirat nanti bukanlah wajah kita yang kita percantik, fisik kita yang kita perindah, tapi yang akan menolong adalah jiwa-jiwa kita yang selalu rajin kita bina, kita pelihara dan kita bersihkan..... ^_^

areminderformyself

9 Sep 2015

Tanpamu Kurang Seru

Kalau saya melihat ke belakang dan  mengenang pengalaman seru ini rasa-rasanya saya agak sulit mempercayainya.  "Kok bisa sih..., kok mau sih..." hihii itu yang saya pikirkan sekarang.  Teman-temanku pun pada berkomentar senada seperti yang saya pikirkan sekarang, bahkan ada yang langsung bilang di depanku "Hiiiiy mending ga ikut deh, kalau cuman aku dan anak-anak repoooot...." Hahaha...saya cuman bisa tertawa dalam hati dan memberinya seulas senyum, tanda maklum kalau dia ga tau kondisiku. Dalam hati sih saya mengiyakan...Iya ya...tanpamu kurang seru...

Eh ini cerita apaan sih kok gak jelas seperti ini, hehe...tenang-tenang, cerita belum dimulai teman...  Oke deh saya mulai cerita ya... Kisah ini memang kisah sudah lumayan lama, sudah lebih dari dua tahun berlalu, tepatnya  bulan April tahun 2013.  Saat itu organisasi tempat suami dan saya berkiprah aktif di dalamnya mengadakan Family Gathering, piknik ke Pangandaran.  Tentu saya dan suami senang dong bisa berpartisipasi.

Sumber:eparawisata.com
Namun sayang, tiba-tiba saja ada kendala, suamiku ga bisa ikut ternyata.  Bagaimana ini?  Piknik tanpa suami dengan membawa lima krucils yang masih imut, bukan piknik namanya. Ngerepotin diri sendiri itu namanya...., tapi okeylah the show must go on dong, anak-anak keburu pada excited sih kasian kalau gak jadi, sudah berhari-hari sebelumnya mempersiapkan segala sesuatunya.  Suami mengusulkan untuk mengajak yang bantu-bantu aja, biar ga terlalu repot, terlebih perjalanankan lumayan jauh juga, terus tiga hari dua malam lagi acaranya..kan repot.  Tapi saya menolaknya, ah saya bisa kok, tekadku waktu itu.

Saya memang agak memaksakan diri untuk ikut, bagiku piknik itu penting banget, buat mencari pengalaman dan suasana baru tentu saja.   Usai piknik biasanya suka lebih fresh dong, pikiran lebih jernih dan suka cling...ide-ide baru pun bermunculan.  Terlebih sudah agak lama, kami tidak pergi piknik.  Waktu itu kalau week end kita suka ribut merencanakan ini itu, tapi ujung-ujungnya malah ke toko buku lagi-toko buku lagi hehe...plus makan-makan usai hunting buku, di kafe atau pujasera murah-meriah di sekitar Jalan Merdeka.  Ga rame kan kalau keseringan seperti itu, sesekali ya ke pantai lah... Jadi walau pasti bakal kerepotan bawa anak banyak, saya paksakan aja ikut.

Jadi kenapa piknik waktu itu berkesan banget ya karena memang lain dari biasanya, saya jadi single fighter, tanpa suami ngurusin lima anak yang masih kecil-kecil.  Kebayang kan repotnya? Terlebih di sana memang kita diarahkan  acara masing-masing keluarga saja, hanya ada satu sessi acara bersama, selebihnya acara keluarga masing-masing.  Jadi ngebayangin yang single parent dengan banyak anak, duh semoga saja kau bisa menemani kami hingga punya cucu cicit deh wahai suamiku hehe...eh Aamiin Allohumma Aamiin.

Rencana pergi dari Cimahi jam 20.00, dengan diantar suami kami pun tiba tepat waktu, sayang sesampainya di tempat berkumpul yang sudah ditentukan ternyata ada perubahan waktu, keberangkatan dipindah ke jam 12.00 malam...Haduuuh itu kan jamnya Cinderella harus pulang dong hihi...eh  jam anak-anak sedang terlelap maksudnya.  Akhirnya kami pun berinisiatif untuk balik lagi, sementara ada beberapa temanku yang nunggu di masjid, mungkin malas balik lagi ya...

Suasana di Pantai Batu Karas
Alhamdulillah akhirnya kami pun pergi juga, walau sempat bulak-balik karena waktu keberangkatan yang berubah itu.  Wanti-wanti saya berpesan kepada anak-anak, agar bisa mandiri, jangan rewel, saling menjaga satu sama lainnya.  Saya gak kepingin dong, piknik yang harusnya menjadi acara yang menyenangkan, berubah menjadi acara mommy bertanduk, direse in anak-anak yang rewel hahaha...... Makanya saya betul-betul mempersiapkan segala sesuatunya sedetil mungkin. Segala kemungkinan yang terpikirkan, saya antisipasi, termasuk yaitu tadi wanti-wanti ini itu kepada para krucils manisku. Sebelumnya anak-anak kuberi obat anti mabuk, untuk antisipasi aja sih, soalnya takut mabuk di jalan, kan repot.  Bersyukur sekali perjalanan lancar jaya, walau sesekali diberondong keluhan si bungsu.."Kapan sampai... kapan sampai... kok ga sampai-sampai...?" Hehe.  Saya ajak dia bercanda, main-main permainan tangan pakai nyanyi-nyanyi untuk melupakan kegelisahannya, ternyata rewelnya cuman sebentar berganti tawa ceria, pasti asalnya Maghfi bete banget cuman duduk melulu di dalam bis.

Alhamdulillah ternyata di sana semua lancar terkendali, kami main bersama di pantai, tertawa-tawa melepas beban yang mungkin ga terasa selama ini, bahagia banget,  ga peduli deh baju sudah begitu berat penuh air dan pasir, meluncur bermain ombak di tepi pantai.   Sebelumnya sempat pula kami keliling berperahu, sempat dag dig dug juga, soalnya tahun lalu perahu teman kami ada yang sampai terbalik.  Alhamdulillah ga terjadi apa-apa, anak-anak juga pada berani, Maghfira yang waktu itu baru berusia empat tahunan ternyata malah lebih berani dari kakak-kakaknya.

Berfoto di Pantai Pangandaran
Baru terasa perlu abinya pas waktu acara malam dan acara pagi-pagi, semuanya butuh motorik kasar soalnya, malamnya seusai makan malam yang cukup jauh dari penginapan, teman-teman bersama keluarganya pada naik mobil boseh, saya gak berani naik, takut cape soalnya hehe... anak-anak kompak dong bilang..."Coba ada abiiiii..." hihihi.....

Besoknya anak-anak pengen naik sepeda yang bisa berdua, bertiga bahkan sampai berlima...lagi-lagi saya ga berani... ih umi ga seru ya hehe.... Lagi-lagi anak-anak berseru..."Coba ada abiii..."  Miris deh rasanya hehe..tapi gimana lagi, saya sudah lama gak bersepeda, daripada celaka kan lebih baik main yang lain saja.  Kuajak aja anak-anak jalan-jalan keliling-keliling menuju pantai untuk melihat sunrise, tak lupa belanja-belanji membeli asesoris yang anak-anak inginkan, ada yang beli gantungan kunci, gelang, topi dan kipas.

Waktu di Taman Bunga Cibodas Bogor

Begitu deh piknik yang paling berkesanku.. soalnya anomali, tanpamu membersamai kami.  O ya tahun depannya family gathering nya gak terlalu jauh, cuman ke Bogor jadi kami hanya mengadakan acara full di Taman Bunga Cibodas Bogor, acaranya emang seru dan penuh dengan doorprice tapi gak bisa kemana-mana, jadi sebetulnya kalau liburan di Bogor lagi, saya pengen main ke rumah teman satu pengajian dulu, tepatnya di daerah Vila Citara Bantarjati.  Tempat lainnya di Bogor saya engga tau, selain Kebon Raya Bogor, Taman Safari Cisarua, Istana Presiden, The Jungle... apalagi ya.. Pokoknya mau ngajak teman saya itu ngubek-ngubek Bogor deh hehe.....

Duh sayang banget foto-foto waktu ke Pangandaran itu semuanya ada di hape BB ku yang hilang dan belum sempat ku simpan di kompi, so foto yang tersisa cuman ada dua, itu karena ku upload di fesbuk. Jadi sebetulnya kadang ada gunanya juga ya narsis di medsos, bisa sambil nyimpan foto kenangan kita hehe...

Nah itu ceritaku... ayo dong mana ceritamu.....  ^_^

Curug Cibogo Cibodas Bogor


Taman di Istana Bogor


“Lomba Blog Piknik itu Penting”

6 Sep 2015

Juragan Aqiqah yang Peduli dan Berbagi

Juragan Aqiqah yang Peduli dan Berbagi

Ceritanya beberapa bulan yang lalu Mas Rekso teman suami datang berkunjung ke rumah ingin bertemu dengan suami, berhubung si abinya lagi gak ada akhirnya Mas Rekso titip pesan minta informasi tempat layanan aqiqah yang langsung sudah dimasak plus bisa pesan nasi box nya sekalian, katanya sih untuk mengaqiqahkan keponakannya.  "Pokoknya yang baguslah, yang bisa dipercaya.." Begitu kurang lebih pesan Mas Rekso. Saya langsung teringat pada teman abinya yang bernama Pa Lukman owner Juragan Aqiqah di Cimahi, tapi berhubung saya tak tahu no kontaknya akhirnya saya hanya berjanji akan meng sms Mas Rekso kalau sudah mendapatkan no kontaknya.


sumber:lizzieasamummy.blogspot.com

Saya belum pernah mencoba layanan aqiqah di Juragan Aqiqah, tapi berhubung saya mengenal betul Pa Lukman dan istrinya dengan baik, saya pun merekomendasikan beliau.  Singkat cerita setelah hunting di grup bisnis WA yang saya ikuti, akhirnya saya menemukan no kontak Juragan Aqiqah dan memberikannya kepada Mas Rekso.

O ya, kalau tidak mengenal Pa Lukman dan Teh Linda istrinya dengan baik ga mungkinlah saya mau merekomendasikan soalnya kan ini menyangkut nama baik keluarga Mas Rekso juga nantinya, kalau nanti masakannya ga enak atau tidak tepat waktu datangnya gimana coba?  Kan yang malu keluarga Mas Rekso, tamunya sudah datang tapi hidangan untuk dibawa pulang para tamu belum datang gimana coba? Iya kan?  Nanti nyalahin saya lagi..., nanti ujung-ujungnya nyalahin suami, nanti putus pertemanan deh gara-gara itu...nanti...nanti.... iiih kepanjangan deh mikirnya hihi...

Nah beberapa hari yang lalu, saya bertemu lagi dengan Mas Rekso yang sedang datang berkunjung menemui abinya.  Iseng-iseng saya bertanya kepada Mas Rekso, "Mas, gimana layanan aqiqah di Juragan Aqiqah, bagus engga?  Mas Rekso langsung menjawab dengan semangat "Wah puas deh Teh.. mantap, kayaknya sudah profesional ya..".  Fiuuh keren dong ya Juragan Aqiqah, pikirku, saya juga senang dong, apa yang sudah saya rekomendasikan tidak mengecewakan.

Jadi penasaran sama bisnisnya Pa Lukman dan Teh Linda akhirnya saya browsing dong di internet, eh ternyata sudah ada websitenya yaitu Juragan Aqiqah.com.  Websitenya juga bagus,informatif, ada daftar harganya, ada testimoni dari yang sudah pernah memesan, ada blog aqiqahnya juga yang berisi tips-tips dan aratikel islami terutama yang berkaitan dengan per aqiqahan. Diungkapkan juga kelebihan-kelebihan juragan aqiqah di blog itu, ada yg menarik ternyata kalau kita beraqiqah di sana kita juga sekalian turut berdonasi kepada saudara kita di Palestina selain itu juga dukungan donasi ke para penghafal al qur'an..asyiik kan?  Kalau mau tau apa saja kelebihannya, ini ya saya informasikan...

Apa alasan memilih Juragan Aqiqah sebagai tempat aqiqah keluarga anda :
  1. Aqiqah di Juragan Aqiqah dengan hewan pilihan sesuai syariat
  2. Aqiqah bisa berupa mentah atau masak dengan gratis ongkos kirim, untuk aqiqah mentah hewan/domba aqiqah sudah dalam keadaan bersih siap dimasak.
  3. Masakan yang disajikan memiliki rasa dan kualitas yang terjamin dan memuaskan, dimasaka dengan berbagai pilihan menu (Sate, Gule, Semur, Kebuli, tongseng dan lain-lain)
  4. Aqiqah dijuragan aqiqah sekaligus telah berdonasi kepada saudara kita di Palestina melalui Komite Nasional untuk Rakyat Palestina
  5. Dukungan donasi untuk pencetakan hafizh Quran melalui lembaga Kampung Hafizh Quran
  6. Gratis buku risalah aqiqah untuk yang memesan mentah atau masak
  7. Menerima pesanan dari luar wilayah atau yang menitipkan penyaluran ke daerah-daerah minus, dhuafa, yatim dan lain-lain.





Asyik kan...?  Bagi teman-teman yang memerlukan layanan aqiqah terutama yang berdomisili di Cimahi dan Bandung etapi kalau baca di website luar wilayah juga ditermia tuh.. so gak usah ragu-ragu deh untuk memilih Juragan Aqiqah.  O iya bagi yang penasaran dan ingin mengetahui informasi yang lebih jelas silakan teman-teman bisa  mampir di www juraganaqiqah.com. 

Selamat mencoba ya teman-teman  semoga informasinya bermanfaat ... ^_^

3 Sep 2015

Ketika Hati Kita Sakit

Hati itu ibarat cawan, ia mengeluarkan apa yang ada di dalamnya, andai di dalamnya ada air putih maka yang dikeluarkannya adalah air putih tetapi kalau isinya air kopi maka yang dikeluarkannya pastilah air kopi tidak mungkin ia mengeluarkan susu.  Di sinilah kita perlunya membersihkan hati kita, agar apa yang kita hasilkan, apa yang kita lakukan, apa yang kita bicarakan selalu kebaikan, bukan tentang kecintaan kita pada dunia fana ini, atau lebih parah lagi, ngerumpi membicarakan orang, padahal belum tentu kita lebih baik dari yang kita bicarakan.

Hati - hati dengan hati ... :) Sumber: Suararakyatindonesia.org

Kalau sehari-harinya kita kebanyakan nonton sinetron, maka yang ada dikepalanya dan apa yang dikeluarkannya pastilah banyak tentang sinetron.  Padahal sangat disayangkan waktu dibuang percuma untuk menonton sesuatu yang kurang bermanfaat.  Banyak hal lain yang bisa kita lakukan yang lebih bermanfaat dari pada sekedar menonton sinetron atau film dan sejenisnya yang melalaikan.

Passion kita di musik maka sehari-harinya kita akan banyak bergelut dengan musik, padahal musik dapat mengeraskan hati, kecuali musik yang berisi dakwah yang mengingatkan manusia pada kebesaran Allah, mengingatkan kita pada kampung akhirat.  Imam Syafi’i dalam kitab Al Qodho’ berkata,
“Nyanyian adalah kesia-siaan yang dibenci, bahkan menyerupai perkara batil. Barangsiapa memperbanyak nyanyian maka dia adalah orang yang dungu, kesaksiannya tidak dapat diterima.”

Rasulullaah Shallallaahu ‘Alayhi wa Sallam bersabda,
“Sungguh akan ada di antara umatku, kaum yang menghalalkan zina, sutera, khamr dan musik.” [HR. Bukhari dan Abu Dawud]

Kadang kita begitu mudah mendeteksi penyakit fisik kita, pusing, flu pilek demam, kita akan segera sibuk mencari obatnya. Terlebih penyakit - penyakit berat seperti kanker, jantung, ginjal dan lainnya kita akan sangat sibuk dan direpotkan olehnya.  Tetapi ketika hati kita yang sakit kita tidak sibuk mengobatinya bahkan kita malah tidak menyadarinya. Padahal penyakit fisik kita tidak lebih berbahaya dari penyakit yang menimpa manusia, karena dampak penyakit hati lebih besar bagi dirinya maupun bagi lingkungan di sekitarnya.

Macam-macam penyakit hati yang berbahaya diantaranya adalah sombong, takabur, cinta dunia, iri hati, dengki, panjang angan-angan, su'udzon riya dan sebagainya.  Penyakit hati inilah yang sering tidak kita sadari keberadaannya dalam diri kita.

Ada tiga kondisi hati dalam diri manusia   ;

1.  Qolbun Salim (hati yang besih)

Inilah kondisi hati yang sehat, tentu kita semua sangat mengidamkan memiliki hati yang sehat seperti ini. Hati yang sehat adalah hati yang selamat dari penghambaan kepada dunia dan seisinya.  Hatinya bersih dari penyakit-penyakit hati yang mengotorinya.  Kehidupannya dipenuhi dengan ketaatan kepada Allah SWT, menjauhi dari perbuatan yang tidak berguna dan sia-sia. Lidah nya dipenuhi dengan dzikir dan ucapan yang penuh kebaikan. Perbuatannya hanya semata-mata ikhlas karena Allah SWT. Hati seperti inilah yang akan selamat di akhirat nanti Firman Allah SWT,

يَوْمَ لا يَنْفَعُ مَالٌ وَلا بَنُونَ , إِلا مَنْ أَتَى اللَّهَ بِقَلْبٍ سَلِيمٍ
“(Yaitu) di hari harta dan anak-anak laki-laki tiada lagi berguna, kecuali orang-orang yang menghadap Allah dengan hati yang bersih.” (QS. Asy-Syu’ara’: 88-89).




2.  Qolbun Mayyit (Hati yang mati)

Kondisi hati yang kedua adalah hati yang mati, tidak ada kehidupan di dalamnya.  Ia tidak mengenal Rabbnya, ia selalu mengikuti hawa nafsunya akan kelezatan nafsu duniawi.  Jika ia memberi maka ia memberi karena hawa nafsunya, jika ia menolak maka ia menolak karena hawa nafsunya. Ia sudah buta dan tuli kecuali pada kebatilan. Bergaul dengan orang yang memiliki hati seperti ini adalah racun, menjadi temannya merupakan awal kehancuran.

3.  Hati yang sakit

Kondisi hati yang kedua adalah hati yang sakit, ia hidup tidak mati, tetapi ia cacat, memiliki penyakit. Ia memiliki dua materi yang saling tarik menarik antara satu dengan yang lainnya. Saat ia memenangkannya maka ada ketaatan, ketundukan, keimanan , ketawakalan bahkan kecintaan pada Allah SWT.  Namun di dalamnya juga terdapat kecintaan pada dunia dan keinginan keras untuk meraihnya, ada riya, sombong, takabur, bangga diri, tinggi hati, ingin dipuji, senang menggunjing. Inilah tarikan yang menghancurkan dan mencelakakan.  Ia diuji oleh dua penyeru ketaatan kepada Allah SWT dan rasulnya serta hari akhirat sedang seruan lainnya kepada hawa nafsu dan kenikmatan sesaat.

Itulah tiga kondisi hati yang ada pada manusia.  Semoga hati kita termasuk pada hati yang selamat yang diseru oleh Allah dengan panggilan wahai jiwa yang tenang.  Kita harus bisa dan berusaha meraih kondisi hati ini dengan jihad (bersungguh-sungguh) dalam meraihnya.  Isilah waktu kita dengan perbuatan yang terbaik dipenuhi dengan ketaatan dan menjauhkan dari larangannya.  Menjauhkan diri dari perbuatan tercela seperti membuang waktu untuk hal yang tidak berguna, mengumpat dan mencela.  Basahi lidah kita dengan dzikir dan istighfar, isi hari-hari kita dengan  penuh ketaatan kepadaNya. Menerima, mendahulukan dan mencintai kebenaran......

Marilah kita sama-sama memperbaiki diri kita semua dan mendeteksi hati-hati kita.  Seandainya charge ramdhan karim yang baru beberap bulan berlalu tidak berhasil membuat diri kita menjadi pribadi lebih baik mari kita sama-sama bertaubat kepada Nya, jangan sampai kita menyesali kehidupan kita nanti di keabadian. 

1 Sep 2015

7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk Blogger

 7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk Blogger
Sebagai seorang blogger tentu kita ingin dong kalau blog kita itu banyak pengunjungnya.  Sebagai seorang blogger kita juga tahu dong kalau untuk meningkatkan trafik blogger salah satunya adalah kita harus memahami dan mempelajari apa itu SEO untuk kemudian menerapkannya di blog kita.

Meski menulis 7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk Blogger Saya tidak terlalu paham soal SEO sebenarnya dan belum banyak menerapkannya di blog ini, tapi saya ingin mempelajarinya dan memahaminya.  Salah satu caranya adalah dengan membaca buku tentang SEO ini, etapi ternyata akan lebih mudah diingat kalau saya pun menuliskannya dan mensharingnya dengan teman-teman melalui blog Catatan Kecil Ida ini.

Optimasi SEO  sumber: L2Tmedia.com

Baiklah kita mulai ya.. hehe...maafken deh kalau yang saya bagikan ini sudah pada tahu semua, niat saya kan biar lebih menerap di benak emak rempong ini.  Teman-teman pasti sudah tahu dong apa itu SEO ? Yup betul SEO adalah Search Engine Optimation, yang bahasa sederhananya adalah bagaiamana agar blog kita berada pada rangking pertama mesin pencari seperti yahoo.com, bing.com dan of course google.com yang lebih sering kita pakai selain itu masih ada juga mesin pencari lainnya.

How it works ?

Sebenarnya search engine memiliki software yang bernama SPIDER, seperti namanya yang berarti laba-laba, kita bayangkan jaring laba-laba dalam sebuah ruangan kosong atau dunia maya dan partikel debu sebagai situs-situsnya. Laba-laba akan menganalisa seluruh ruangan kemudian menganalisanya..  Begitu pula dengan seacrh engine, dimana software spider menjelajahi satu persatu web yang ada di dunia maya ini dan menganalisa untuk kemudian akan merangkingnya berdasarkan relevansi dan prioritasnya.

Spider, jaring laba-laba Sumber: News.wedding.my.id

Agar mendapatkan rangking yang baik di mata SPIDER kita memerlukan SEO.  Nah ada beberapa tips SEO sederhana yang bisa diterapkan oleh blogger lho...tapi sebelumnya perlu kita ketahui bahwa untuk mengoptimasi sebuah blog itu ada dua cara yaitu ON Page Optimization yaitu mengoptimasi berdasarkan konten blog termasuk kode hmtl, text dan penggunaan gambar di dalam blog.  Yang kedua adalah Off Site Optimization secara umum ini berhubungan erat dengan popularitas blog kita sehingga menjadi referensi blog lainnya.  Artinya berhubungan erat dengan jumlah  relevansi backlink.

7 Tips SEO tersebut adalah :

1. Membuat Judul Artikel yang SEO Friendly

Usahakan judul yang kita buat tidak terlalu panjang, cukup dikisaran 70 karakter saja.  Judul sangat penting hingga kita harus memperikan perhatian besar pada judul ini.  Berfikirlah seperti kita ingin mencari sesuatu yang penting di dunia internet

2. Perhatikan Kualitas Konten

Konten sangatlah penting untuk sebuah blog atau situs, buatlah konten yang tidak copy paste, jangan terlalu banyak gambar dan video, minimal panjangnya 300 kata.  Gambar harus diberi nama dengan nama yang ada kaitannya dengan judul tulisan kita.  Gunakan text Heading H1, H2 untuk menunjukkan bagian yang penting dari tulisan kita.

3.  Gunakan Meta tag
Meta tag sekarang sudah tidak lagi diperhatikan oleh spider google, padahal meta tag cukup penting bagi sebuah tulisan, jadi pakai saja, agar bisa menarik perhatian calon pembaca.

4.  Kata Kunci atau Key Word

Berfikirlah seperti kita akan mencari sesuatu di internet, kata apa yang biasa digunakan di mesin pencari browser kita.  Lebih bagus lagi kalau judul tulisan kita mengandung kata kunci, selain itu gunakan kata kunci di paragraf pertama dan paragraf terakhir.  Tapi jangan terlalu banyak keywordnya ya... nanti si spider menganggapnya spam.

5. Sosialisasikan Konten

Nah saya percaya hampir semua blogger sudah menerapkan ini, pasti dong tulisan kita selalu dishare ke situs jejaring sosial.  Blog walking penting karena akan terbangun interaksi, yang apabila semakin banyak interaksi akan menunjukkan pentingnya konten yang kita buat.

6.  Link Internal dan Link Eksternal

Link menurut SEO sangat penting, kita harus membuat link di konten kita ke halaman kontent kita yang lain.  Ini gunanya agar tulisan kita lebih mudah diindex oleh mesin pencari. Pada link yang kita buat gunakan link yang mengandung keyword.

7.  Rajinlah Menulis

Nah yang terakhir ini sangat penting agar blog kita tidak dianggap sebagai blog yang tidak terpelihara. Spider tidak akan menganggap sebagai blog yang diprioritaskan  kalau kita jarang mengupdatenya dan tentu saja, pengunjung tidak akan datang lagi.

Nah itulah 7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk blogger, harapannya sih semoga saya bisa menerapkannya, selain itu juga tentu saja saya berharap ini bisa bermanfaat bagi teman-teman.... ^_^