blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

20 Jul 2016

10 Tips Mengikuti Workshop dan Talkshow

Tidak bisa dipungkiri kalau acara-acara untuk blogger semakin hari semakin banyak saja.  Terutama untuk kota besar seperti Jakarta.  Konon blogger Jakarta perlengkapan perangnya sudah begitu mantap karena mereka terlatih hampir tiap hari mengikuti event.  Kalau Kota Bandung sih enggak sebanyak di Jakarta ya...

Acara-acara blogger itu banyak juga yang berbentuk Workshop atau Talkshow, biasanya diadakan oleh produsen produk tertentu.  Mereka mengundang blogger tentu saja dengan tujuan agar kita sebagai blogger turut mempromosikan produk atau acara talkshow mereka.



Sebagai peserta workshop tentu saja kita harus mempersiapkan segala sesuatunya agar bisa mengikuti acara tersebut dengan lancar jaya tanpa kendala yang berarti. Persiapan mengikuti acara workshop sebagai peserta biasa dan sebagai blogger pastilah ada bedanya.  Namun secara umum persiapan itu kalau menurut saya antara lain adalah:

  • Mengetahui secara pasti waktu, tempat dan segala sesuatu yang berhubungan dengan acara workshop tersebut seperti tema dan dresscode.  Sudah beberapa kali mengikuti acara workshop atau talkshow ada saja yang tidak tahu bahwa penyelenggara mensyaratkan dreescode di acara tersebut.  Untuk itu sebagai peserta kita harus membaca undangan dengan detail.

  • Datang tepat waktu, lebih baik lagi beberapa menit sebelum acara dimulai kita sudah berada di tempat acara berlangsung.  Terlebih kalau kita diundang sebagai blogger agar bisa mereportase kondisi acara sebelum dimulai.

  • Persiapkan pikiran, fisik dan hati kita agar bisa fokus di acara tersebut.  Jangan sampai raga ada di tempat acara pikiran melayang kemana-mana.  

  • Persiapkan hal-hal yang menjadi amanah kita, misalnya keluarga yang ditinggalkan, agar jangan sampai mengganggu konsentrasi kita.

  • Untuk antisipasi kantuk datang serta pembawa materi kurang menarik atau karena hal lainnya, bawalah permen atau makanan/minuman lain yang dapat menghilangkan ngantuk :)

  • Pelajari dan pahami tema yang akan dibicarakan.  Terlebih lagi sebagai blogger yang terkadang diminta melakukan reportase acara melalui live tweet.

  • Persiapkan perlengkapan secara detail agar tidak ada satu pun yang tertinggal yang akan mengganggu konsentransi kita mengikuti acara.

  • Rekam melalui suara, gambar atau mencatatnya hal-hal yang dirasa oleh kita penting.

  • Jangan lupa menset hape kita dengan mode silent dan getar agar ketika ada telepon masuk tidak mengganggu konsentransi peserta lainnya.

  • Memahami dan mengetahui etika acara-acara talkshow dan workshop penting juga agar kita terhindar dari sikap yang merugikan diri sendiri maupun peserta lain.  Seperti jangan sampai kita mendominasi waktu saat diberi kesempatan bertanya dengan pertanyaan yang banyak dan panjang tidak tepat sasaran, tidak mengganggu jalannya acara dengan teriakan dan celetukan kita.
 
Itulah tips persiapan mengikuti acara workshop dan talkshow ala-ala saya.  Semoga bermanfaat :)


5 komentar :

  1. Meski jalanan sering macet, datang tepat waktu di suatu acara seperti workshop/talkshow memang harus diperjuangkan banget ya, teh.

    BalasHapus
  2. Datang tepat waktu adalah sebuah keharusan, sepakat banget kalau ditempatkan di nomor dua setelah mengetahui lokasi acara. Lalu silent handphone, kalau perlu malah jangan pakai sekalian selama acara. Tapi tergantung materi dan suasana seminarnya juga sih. Kalau santai ya gpp sambil jeprat-jepret sembari live tweet sepanjang acara. Hehehe...

    BalasHapus
  3. makasih tips-tipsnya Mba Ida, walau saya tinggalnya di daerah yang jarang ada workshop dan talkshow tapi rasanya tetap penting untuk mengetahui hal-hal seperti ini :)

    BalasHapus
  4. waah well prepared banget ni teh

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^