blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

30 Des 2016

Mempersiapkan Menjadi Orang Tua


Mempersiapkan Menjadi Orang Tua  Entah kenapa membaca buku tentang perkembangan anak sejak masih dalam kandungan sampai masa balita jadi kangen ngemong bayi lagi deh hehe... Tapi engga lah, bukan berarti saya pengen hamil lagi, saya sudah lewat umur untuk hamil dan melahirkan, lagian anak-anak juga sudah pada besar.  Sekarang tinggal bagaimana bisa membesarkan dan mendidik mereka sebaik mungkin saja deh..hihi...

Masih kebayang harum bayi itu enak banget ... Dari kelima anak yang saya lahirkan alhamdulillah semua saya besarkan dengan tangan sendiri.  Sempat bingung sih karena sama sekali tidak dipersiapkan untuk mempunyai anak dan membesarkannya.  Jadi betul-betul dari nol, dan saya pikir banyak orang tua dulu yang senasib dengan saya, yang sama sekali tidak memiliki pengetahuan mendidik dan membesarkan bayi.

29 Des 2016

Tips Menikmati Liburan dengan Menyenangkan


Tips Menikmati Liburan dengan Menyenangkan Hari libur telah tiba,  saatnya hari dimana kita melupakan rutinitas harian kita dan mengambil hikmah sebesar-besarnya dariaktivitas di hari-hari yang berbeda.  Sayangnya terkadang hari libur anak tidak matching dengan kesibukan kita para orang tua.  Yang jadi korban memang anak, saatnya libur mereka tidak bisa menikmatinya dengan optimal.  Di sinilah pintar-pintarnya orang tua, membuat sebuah planning liburan menyenangkan untuk anak walaupun kita dalam kondisi yang super sibuk misalnya.

Idealnya sih memang hari libur ini orang tua bisa mengambil cuti dan pergi berwisata ke tempat idaman keluarga.  Menikmati hari-hari yang berbeda dari biasanya.  Tempat wisata yang menjadi favorit ternyata masih Bali ya..Beberapa waktu yang lalu di sini saya sudah cerita kalau melihat mesin pencari ketika kita mengetik kata Map of maka yang muncul di urutan pertama adalah Map of Bali.  Itu menunjukkan Bali masih merupakan tempat wisata favorit...

25 Des 2016

Tips Mendapatkan Promo Tiket Murah


tips mendapatkan promo tiket murah

"Tips Mendapatkan Promo Tiket Murah  Libur telah tiba...libur telah tiba... horeee..."  Entah kenapa kata 'libur' membuat banyak orang senang ya.. sampai ada lagunya segala.  Berarti sekolah tidak menyenangkan dong.. karena ketika libur dan tidak usah pergi sekolah malah jingkrak-jingkrak kesenengan ..hihi...  Etapi jangan salah bukan berarti sekolah atau kerja tidak menyenangkan, mungkin saja rehat dari rutinitas itu sesekali memang sesuatu yang menyenangkan dan sangat dibutuhkan diri kita untuk menghindari kebosanan.


Istirahat dari rutinitas itu memang diperlukan agar kita bisa fresh menghadapi hari-hari selanjutnya.  Minggu-minggu ini, anak-anak kita para pelajar mulai dari tingkat paud sampai perguruan tinggi menghadapi masa liburan akhir tengah semester.  Wah saatnya mereka berlibur niih, kadang kita sebagai orang tua, terutama orang tua yang bekerja mengambil cuti kerja untuk menyesuaikan dengan masa liburan mereka.  Selanjutnya apa? Mencari Tiket Murah Promo dong... :)

Etapi.... sebentar... sebetulnya promo tiket murah itu harus jauh sebelumnya lho.. karena biasanya untuk mendapatkan tiket murah itu waktu kita harus fleksibel.  Terlebih lagi liburan akhir tahun termasuk highsesson, sepertinya hampir tidak mungkin bisa mendapatkan tiket murah di liburan akhir tahun, yang ada biasanya malah tiket justru melonjak.

22 Des 2016

Saya, Bapak, Sepeda dan Anak-Anak


Saya, Bapak, Sepeda dan Anak-Anak  Masih terbayang dalam ingatan saat waktu kecil dulu pertama kali mendapatkan sepeda saat SD sekitar kelas lima kalau engga salah, soalnya it was long long time a go ya ... jadi sudah lupa banget tepatnya.  Seperti biasa saat ingin memiliki sesuatu ayah saya almarhum selalu memberi syarat dan syaratnya gak jauh dari harus rajin-rajin sholat... Ihiks jadi inget beliau  Allohummagfirlahu....

Setelah menyeleseiakan persyaratan sebulan penuh tidak bolong sholat akhirnya saya mendapatkan sepeda idaman.  Senang banget karena waktu itu lagi musim sepeda, di sore hari anak-anak di gang komplek pasti keliling komplek bersepeda beriringan, karena saya belum memiliki sepeda, akhirnya saya hanya dibonceng teman. Makanya gembira sekali saat mendapatkan sepeda baru, saya jadi bisa ikut keliling komplek bersepeda bukan yang diboncengin teman lagi... horeey..

Jadi ingat juga proses belajar sepeda, perlu waktu dan proses yang memakan waktu juga.  Makanya saya heran sekali dengan anak-anak zaman sekarang.  Memerhatikan kelima anak-anakku, proses belajar sepedanya tidak ada yang sebelibet saya kecil.  Kok cepet banget ya, sehari ada yang langsung bisa lancar.  Faktor apakah ini...*bertanya pada rumput yang bergoyang :D

21 Des 2016

Ada Apa dengan Drama Korea?



Ada Apa dengan Drama Korea   Drama Korea kalau kata itu disebut sepertinya saya harus buru-buru melipir mudur deh hihi.... Bukan antipati, tidak sama sekali.  Sepertinya saya tipe orang yang sangat mudah terbawa suasana, mudah baper kalau nonton, jadinya saya tidak terlalu suka dengan genre film berbau drama.  Saya juga bukan tipe orang yang bisa menikmati masa-masa penantian kelanjutan sebuah film.  Tidak sabaran menanti ending sebuah film membuat saya tidak menyukai film. drama atau sinetron hingga saya menjauhi film atau drama serial yang sambung menyambung.

Jadi bagi saya Drama Korea bukan saya banget gitu lho hehe.... Tapi, saya tidak menafikan kalau Drama Korea itu memang menarik pake banget. Kalau mengikuti keinginan saya juga pengen sesekali ngepoin juga, tapi itu tadi takut kebawa baper hehe... Tak heran kalau penggemar serial korea ini sampai berjibun, yang rata-rata adalah dari kaum perempuan.  Kebanyakan dari mereka  rela melakukan streaming serial korea yang menghabiskan banyak kuota demi agar tidak ketinggalan menontonnya.

18 Des 2016

6 Alasan Mengapa Bali Menjadi Tempat Wisata Favorit


Entah kenapa senang sekali cerita tentang Bali, saya sudah pernah menuliskan tempat wisata di Bali di sini dan di sini juga.  Sebetulnya tidak mengherankan sih mengapa saya senang menulis tentang Bali, tentu saja bukan  hanya saya sendiri yang kesengsrem dengan pulau yang dikenal dengan Pulau Dewata ini.  Bali memang tempat wisata di Indonesia yang paling terkenal di dunia,  sepertinya itu menunjukkan bahwa Bali menjadi tempat wisata yang paling digemari dan menjadi destinasi paling dicari di Indonesia.

Tengok saja pencarian di mesin pencari seperti google misalnya bila kita tulis kat Map of maka kata Map of Bali akan berada di peringkat atas.  Itu menunjukkan begitu banyak orang mencari tahu tentang Bali, terutama lokasi tempat wisatanya tentu saja.  Lalu apa sih keunikan dari Bali itu sehingga begitu memesona dan menjadi destinasi wisata di Indonesia yang paling dikenal dan paling dicari?

13 Des 2016

Menanam Jagung di Kebun Jagung


Menanam Jagung di Kebun Jagung  "Cangkul...cangkul ..cangkul yang dalam menanam jagung di kebun jagung..."  Celoteh si bungsu.  Tak ayal seluruh keluarga yang ada di dalam mobil pun tergelak.  Nyanyian cangkul cangkul yang dalam yang tanpa disengaja diplesetkan si bungsu itu terlontar begitu saja saat kami sedang berlibur dan melihat kebun jagung di sepanjang jalan yang kami lalui.

Jadi ingat kenangan masa kecil, makanan favorit waktu kecil ya jagung, kalau ga di urab yaitu dicampur kelapa dan berasa asin karena ditaburi garam, ya direbus saja.  Lain dulu lain sekarang, anak-anak di rumah sekarang senang jagung kalau sudah dibuat bubur jagung ditaburi keju dan diberi susu kental manis.  Kalau engga dibubur biasanya dibuat jagung manis tabur keju kemudian diberi susu kental manis.  Jarang banget nemu jagung yang diurab seperti waktu saya kecil, mau bikin juga malas rasanya hehe...

12 Des 2016

Musim Sakit



Musim Sakit  "Mi... tadi teman-teman di sekolah banyak yang ga masuk.." Mushab anak keempatku bercerita sepulang sekolah.

"Kenapa?' Tanyaku heran
"Banyak yang sakit, Mi.  Malah ada yang dirawat di rumah sakit segala.

Memang akhir-akhir ini saya sering mendengar banyak yang sakit.  Baru saja berbicara via telepon dengan adikku, kalau di musim UAS ini malah hampir setengah teman-teman sekelas anaknya ga masuk.  Alasannya tentu saja tidak lain karena sakit.  Mana mungkin lah di musim UAS ini ga masuk sekolah kalau bukan karena sakit.  Dan banyak diantara mereka terkena penyakit typus atau kalau tidak demam berdarah.  Duh...

11 Des 2016

Agar Tumbuh Kembang Anak Optimal


Agar Tumbuh Kembang Anak Optimal  Setiap orang tua pasti semua berharap yang terbaik untuk anak-anaknya. Para orang tua sepertinya berusaha semaksimal mungkin agar anak yang diamanahkan Sang Pencipta kepadanya dijaga sebaik-baiknya.  Setiap orang tua berharap agar anaknya dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal.  Untuk itu orang tua akan berusaha melakukan persiapan-persiapan seoptimal mungkin.

Dimulai dari proses persiapan mencari pasangan, tentu agar terlahir dari keturunan kita generasi yang terbaik maka proses persiapan mencari pasangan pun harus sangat diperhatikan.  Bibit, bebet, bobot, kalau dalam lingkungan masyarakat sunda bahkan menjadi sebuah kalibrasi dalam mencari pasangan secara umum.  Yang mengandung arti bahwa mencari pasangan hidup harus melihat keturunan, kualitas dan status sosial di masyarakat.