blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

11 Des 2016

Agar Tumbuh Kembang Anak Optimal


Agar Tumbuh Kembang Anak Optimal  Setiap orang tua pasti semua berharap yang terbaik untuk anak-anaknya. Para orang tua sepertinya berusaha semaksimal mungkin agar anak yang diamanahkan Sang Pencipta kepadanya dijaga sebaik-baiknya.  Setiap orang tua berharap agar anaknya dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal.  Untuk itu orang tua akan berusaha melakukan persiapan-persiapan seoptimal mungkin.

Dimulai dari proses persiapan mencari pasangan, tentu agar terlahir dari keturunan kita generasi yang terbaik maka proses persiapan mencari pasangan pun harus sangat diperhatikan.  Bibit, bebet, bobot, kalau dalam lingkungan masyarakat sunda bahkan menjadi sebuah kalibrasi dalam mencari pasangan secara umum.  Yang mengandung arti bahwa mencari pasangan hidup harus melihat keturunan, kualitas dan status sosial di masyarakat.


Kemudian setelah itu dilakukan hal lain yang harus diperhatikan adalah kedua calon orang tua ini harus banyak belajar mempersiapkan diri menjadi orang tua yang baik agar anak-anaknya kelak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal. Seorang calon orang tua hendaknya mencari tau hal-hal apa saja yang membuat impiannya itu terwujud..  Lalu, apa saja faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak?  Dalam kesempatan ini, mari kita sedikit mengupas tentang masalah ini.

Faktor Genetik

Faktor genetik merupakan faktor bawaan yang akan menjadi potensi ciri khas anak. Faktor genetik juga mempengaruhi karakteristik seperti ras, warna mata, rambut, pertumbuhan fisik, sikap tubuh bahkan sampai paada keunikan psikologis seperti temperamen misalnya.

Faktor Lingkungan

Faktor lingkungan merupakan faktor yang mempengaruhi individu mulai dari sejak lahirnya sampai akhir hidupnya.  Faktor lingkungan ini terbagi menjadi dua yaitu:
Pranatal saat individu masih berupa janin/belum lahir atau saat masih dalam kandungan.  Faktor pranatal yang berpengaruh adalah gizi ibu waktu hamil, zat kimia, stress, imunitas, toksin atau zat kimia, infeksi serta anoksia embrio.

Yang kedua dari faktor lingkungan ini  adalah saat individu sesudah lahir, atau  disebut postnatal.
Postnatal ini terdiri dari
Lingkungan biologis seperti jenis kelamin, gizi, perawatan, fungsi metabolisme dan penyakit kronis.
Lingkungan fisik meliputi sanitasi, radiasi, cuaca, keadaan rumah dan radiasi
Lingkungan psikososial meliputi stimulasi, teman sebaya, stress, sekolah, afeksi, interaksi dengan orang tua
Lingkungan keluarga meliputi pekerjaan, pendidikan orang tua, stabilitas keluarga

Setelah orang tua memahami faktor-faktor yang mempengaruhi tumbuh dan kembang anaknya maka diharapkan orang tua dapat mempersiapkan dan memaksimalkan faktor-faktor tersebut sehingga optimalisasi tumbuh dan kembang anak akan tercapai maksimal.

Semoga tulisan agar tumbuh dan kembang anak optimal bermanfaat.



7 komentar:

  1. Bekel nih buat ntar kalau udah ada anak :) Banyak hal ya mbak yang ngedukung agar tumbuh kembang anak optimal :)

    BalasHapus
  2. banyak ya tapi aku suka pusing dengan banyak teori parenting makanya aku suka mencari sendiri berdasarkan pengalaman aku, ternyata salah ya , benerin lagi . alhamdulilah anak-anaku jadi yang terbaik menurutku ibunya

    BalasHapus
  3. Bener mba. Jd ortu hrs cerdas. Hrs tau perkembangan tiap tahap anak kita. Jika ada yg terlewat jangan sungkan cari tahu lgsng k ahlinya

    BalasHapus
  4. Bener kata mbak nielsen di ataa...
    Buat bekalku kalo udah punya anak..
    Semoga secepatnya.. Aamiin..

    BalasHapus
  5. banyak ilmu ya mbak jadi orang tua terus terus dan terus belajar

    BalasHapus
  6. kalau orang tua saya selalu mengajak anak-anaknya membaca dari kecil. sehingga banyak ilmu yang di dapat. dan saat belajar jadi tidak tertekan, karena rasa cinta pada membaca sudah ada.

    BalasHapus
  7. by completely agree about the genetic factors play an important role in child development. Since this is something that he got from his parents

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^