blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

1 Des 2018

5 Tips Hidup Sehat Ala Cerita Ida


5 Tips Hidup Sehat Ala Cerita Ida   Memiliki tubuh yang sehat, kuat dan bugar, tentu saja menjadi idaman semua orang.  Sayang, seringnya keinginan untuk memiliki tubuh yang sehat, kuat dan bugar tidak diiringi dengan usaha yang selaras dengan keinginan tersebut.  Hal itu saya rasakan betul, betapa inginnya memiliki tubuh yang sehat, kuat dan bugar tetapi malas untuk mengikuti gaya hidup yang sehat.


Betapa banyak orang yang paham tentang kesehatan, tentang gaya hidup yang sehat tetapi dalam praktiknya ternyata malah banyak melakukan hal-hal yang bertentangan dengan keinginan dan ilmunya.

Pun begitu pula dengan saya, tidak terlalu rajin berolah raga, yang penting jangan banyak diamnya akhirnya jadi prinsip saya..hahaha... Padahal olah raga tidak semata hanya bergerak tapi harus ada gerakan yang teratur yang berulang.   Nah lalu  apa dong 5 Tips Hidup Sehat ala Cerita Ida ini..?  Baiklah, ini dia ..mari kita simak :)


1. Tidur di Awal Malam dan Bangun Dini Hari 


Sebuah ungkapan menyatakan "Early to bed and early to rise makes a man healthy, wealthy and wise".  Ini pula lah yang dicontohkan oleh Rasulullah.  Rasulullah SAW terbiasa terbangun di awal sepertiga malam,  kemudian melakukan sholat malam hingga kakinya bengkak-bengkak. Lihat lah kehidupan Rasulullah, semasa hidupnya selalu sehat, hanya dua kali mengalami sakit.yaitu saat beliau akan meninggal dan saat terkena sihir.

Saya sudah terbiasa bangun dini hari, tetapi tidur cepat masih belum bisa konsisten.  Terkadang kalau ada PR menulis masih suka tidur agak larut malam.  Tapi itu sudah mulai jarang saya lakukan, karena tidur terbaik ternyata di awal malam dan bangun pada sepertiga malam.

2.  Makan yang Teratur, Halal dan Thoyib


Jangan sampai karena kesibukan kita lupa makan, pernah sih seperti itu ternyata setelah itu saya sakit dan akhirnya jadi pelajaran.  Meski merasa kuat tidak makan, tetapi makan tidak teratur akhirnya berujung pada sakit.

Makanlah makanan yang halal dan baik, karena itu menyehatkan.  Allah SWT sebagai pencipta makhluk tentu tau apa yang terbaik bagi makhluk ciptaanNya.  Oleh karena itu bila kita patuh pada perintah Allah SWT untuk selalu makan, makanan yang halal dan baik, tentu kita akan sehat.

Saya mempunyai contoh, ibu saya makanannya cukup terjaga, di usianya yang 73 tahun beliau jarang sekali sakit, malah terlihat lebih muda dari usianya.

3. Selalu Berpikir Positif


Ternyata selain makanan, pikiran juga merupakan faktor penentu kesehatan seseorang.  Selalu berpikir positif akan membuat orang menjadi bahagia dan akhirnya akan berimbas pada kesehatan tubuhnya.  Maka selalu berpikir positif menjadi salah satu faktor penentu kesehatan seseorang.  Mensyukuri apa yang Allah SWT berikan, maka niscaya kenikmatan  itu akan bertambah.

4.Minum Air Putih Setelah Bangun Tidur 


Bangun tidur sebelum makan apa-apa minumlah air putih, itu kebiasaan saya selama bertahun-tahun.  Ternyata itu merupakan kebiasaan wanita Jepang yang rata-rata bertubuh langsing, kencang dan sehat, diduga ritual minum air putih setelah bangun tidur itulah yang menjadi penyebabnya.

Minum air putih setelah bangun tidur merupakan salah satu cara agar selalu tampak awet muda karena racun dalam tubuh terbuang karena proses detoksifikasi yang maksimal.


5,  Miliki lah Me Time


Me time, merupakan hal yang penting bagi setiap individu, karena pada saat itu ia bisa memanjakan dirinya untuk melupakan sejenak dari rutinitas kehidupannya.  Traveling, jalan-jalan, menulis sesuatu yang menyenangkan, bagi saya merupakan  me time yang menyenangkan.  Saat hati senang pikiran pun akan menjadi segar kembali tentu saja ini akan berimbas pada kesegaran ruhani dan jasmani kita.

Itulah 5 Tips Hidup Sehat Ala Cerita Ida, Oya jangan lupa juga untuk selalu bergerak dengan berolahraga yang teratur, katanya sih dalam sehari kita harus melangkahkan kaki minimal 10.000 langkah... hmmm....


7 komentar :

  1. Sepakat, aku nggak biasa tidur malam bu Ida. Tapi nggak biasa tidur siang juga. Makanya bagi waktu dan fokus harus benar benar pun me time harus ttp ada.

    BalasHapus
  2. Wah, tipsnya kudu dicontek nih. Aku masih susah nih yang nomor 1. Pasti aja begadang tiap hari. Kalo positive thinking sih, udah mulai dilakukan. Bikin tenang selalu, ya. :)

    BalasHapus
  3. Tidur yang cukup itu memang penting banget untuk jaga kesehatan. . Kurang tidur badan jadi lesu, malas dan mengantuk..

    BalasHapus
  4. wah aku belum sehat ini mbak. tidur larut malam, bangun begitu pagi..jadi kurang tidur. lihat nih kantong mataku udah yang cekung banget

    BalasHapus
  5. Point no 1 masih sulit dilakukan, apalagi kalo lagi ada deadline nulis.
    Hemz pasti begadang deh ...

    BalasHapus
  6. Tipsnya bagus banget untuk bisa diterapkans ehari-hari. Nomor 1 sering terlewat karena seeringkali tanggung ngerjain sesuatu sampai malam, jadi bablas buat tahajud. harus berubah....Terima kasih, ya kakak tipsnya.

    BalasHapus
  7. Makasih tips sehatnya. Saya orang paling jarang minum air putih. Semoga 2019 bisa berubah. Lebih banyak minum air putih dri pd minuman bersoda

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^