blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

11 Mei 2020

Agar Al Qur'an Dapat Diaplikasikan dalam Kehidupan Sehari-hari




Agar Al Qur'an Dapat Diaplikasikan dalam Kehidupan Sehari-hari  Tak terasa Bulan Ramadhan telah kita lalui 18 hari, waktu yang begitu cepat berlalu, serasa baru kemarin berharap segera datang tamu agung itu.  Kini setelah tamu agung itu datang bisakah kita memanfaatkannya seoptimal mungkin?

Mudah-mudahan ya... kita berharap semoga ini menjadi Ramadhan terbaik dalam kehidupan kita semua.  Aamiin Allohumma Aamiin.


Kemarin malam baru saja kita melewati malam yang begitu istimewa karena malam 17 Ramadhan adalah malam diturunkannya Al Qur'an oleh Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara malaikat jibril.

Kenapa begitu istimewa?  Karena Al Qur'an merupakan sesuatu yang sangat istimewa bagi kehidupan umat manusia.  Barang siapa yang mengikuti petunjuk di dalamnya maka akan selamatlah hidupnya di dunia dan di akhirat.


Keistimewaan Al Qur'an


Ada banyak yang menunjukkan kenapa Al Qur'an ini istimewa antara lain adalah


  • Al Qur'an telah diturunkan pada waktu yang terbaik yaitu di bulan Ramadhan.  Bulan yang penuh barokah, bulan dimana pahala dilipatgandakan dan bulan dimana di dalamnya ada malam yang lebih baik dari seribu bulan.

  • Al Qur'an telah diturunkan kepada rasul yang terbaik, rasul yang paling mulia.  Jauh sebelum Rasulullah Muhammad SAW hadir di muka bumi seluruh rasul dan nabi yang bertugas di muka bumi ini sudah diminta perjanjiannya oleh Allah SWT untuk membaiat Nabi Muhammad SAW jika diturunkan di masa mereka.


Allah SWT meminta komitmen kepada mereka semua untuk mengikuti syariat dan menolong dakwahnya.  Hal ini tertera di QS. Al Imran ayat 81

Dan (ingatlah) ketika Allah mengambil perjanjian dari para nabi.  "Manakala Aku memberikan kitab dan hikmah kepadamu lalu sorang Rasul datang kepada kamu seraya membenarkan apa yang ada pada kamu, niscaya kamu akan sungguh-sungguh beriman kepadanya dan menolongnya.   Allah berfirman  "Apakah kamu setuju dan menerima perjanjian dengan Ku atas yang demikian itu?  Mereka menjawab "Kami setuju", Allah berfirman "Kalau begitu bersaksilah kamu (para nabi) dan Aku menjadi saksi bersama kamu."

Persaksian Nabi Ibrahim terhadap Nabi Muhammad ada di QS Al Baqarah ayat 129 dan persaksian Nabi Isa terhadap kerasulan Nabi Muhammad ada di QS Ash Shaf ayat 6.


  • Al Qur'an diturunkan melalui malaikat yang terbaik, malaikat yang paling mulia.  Setiap nabi yang diutus oleh Allah SWT diberi teman dari langit berupa malaikat, kalau kepada nabi Musa diberi teman malaikat maut, maka kepada Nabi Muhammad SAW diberi teman malaikat Jibril.

Setelah diturunkannya Al Qur'an melalui malaikat Jibril ini kedudukan malaikat Jibril terangkat menjadi Sayyidil Malaikat rajanya para malaikat atau Ruhul Amin.

  • Al Qur'an diturunkan menjadi mukjizat yang memberi pahala.  Al Qur'an menjadi mukjizat yang memberi pahala karena siapa yang membacanya akan mendapat pahala yang dahsyat.  Terlebih kalau dibaca saat malam lailatul qadar pahala per hurufnya berlipat menjadi 83 tahun atau 1000 bulan.  

Karena membaca al qur'an merupakan ibadah jadi syetan berperan menggoda hingga kita kuat membaca novel berjam-jam tapi saat membaca al qur'an baru tiga menit saja sudah mengantuk.

Namun demikian membaca Al Qur'an tidak pernah ada yang bosan, ada yang sampai khatam berkali-kali dalam sebulan.  Isinya terjaga begitu sempurna,  banyak yang bisa menghafal seluruh isinya.  Al kitab mana atau buku apa yang bisa dihapal sampai titik komanya seperti Al Qur'an?  Diksinya begitu indah, memiliki makna yang sangat dalam.

Banyak ilmu pengetahuan di dalamnya.  Sebagai contoh adalah Prof.Dr.Maurice Bucaille namanya mulai terkenal saat ia menulis tentang Bibel, Al Qur'an dan ilmu pengetahuan modern yang dalam judul aslinya berjudul La Bible, le Coean et la Science di tahun 1976.

Ia masuk Islam karena kagum dengan isi Al Qur'an tentang penelitian yang dilakukannya yaitu penelitian tentan mummi Fir'aun. Bagaimana mungkin penemuan yang diyakininya baru itu tentang penyelamatan mayat Firaun dari laut dan pengawetannya telah ada di dalam Al Qur'an.

Sangat tidak mungkin kalau Al Qur'an buatan manusia, dan di kitab agama lain tidak ada tentang penyelamatan mummi ini sementara di Al Qur'an tertera di QS Yunus ayat 92.

Maka pada hari ini kami selamatkan badanmu supaya kamu dapat menjadi pelajaran bagi orang-orang yang datang sesudahmu dan sesungguhnya kebanyakan dari manusia lengah dari tanda-tanda kekuasaan Kami.

Contoh lainnya tentang mengapa air laut dari lautan Atlantik dan lautan Meditrania tidak menyapu dan bercampur padahal saling bersisian dan justru membentuk garis yang jelas terlihat karena tidak menyatu seakan dipisahkan dinding tipis.

Hal ini Allah SWT terangkan dalam QS Al Furqan ayat 53

وَهُوَ الَّذِي مَرَجَ الْبَحْرَيْنِ هَٰذَا عَذْبٌ فُرَاتٌ وَهَٰذَا مِلْحٌ أُجَاجٌ وَجَعَلَ بَيْنَهُمَا بَرْزَخًا وَحِجْرًا مَحْجُورًا
Dan Dialah yang membiarkan dua laut yang mengalir (berdampingan); yang ini tawar lagi segar dan yang lain asin lagi pahit; dan Dia jadikan keduanya dinding dan batas yang menghalangi.
Di QS Ar Rahman 19 dan 20 ini juga diterangkan
مَرَجَ الْبَحْرَيْنِ يَلْتَقِيَانِ
Dia membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudian bertemu
 بَيْنَهُمَا بَرْزَخٌ لَا يَبْغِيَانِ
Antara keduanya terdapat batas yang tidak dapat dilalui masing-masing.  
Bagaimana bisa seorang Muhammad yang ummi bisa membuat ayat-ayat yang teknologi dalam penelitiannya baru ditermukan jauh ke depan melampaui zamannya.

credit: rinaldimunir.wordpress.com

Di Balik Keistimewaan Al Qur'an


Dipilih waktu turunnya yang istimewa, keadaan dan tokoh istimewa yang terkait dengan turunnya Al Qur'an menunjukkan Al Qur'an merupakan sesuatu yang sangat penting.  Ada apa dibalik keistimewaan al qur'an ini? Fungsi utama al qur'an yang paling utama itulah mengapa Al Qur'an menjadi sangat istimewa.

Di dalam Al Qur'an disebutkan fungsi Al Qur'an, yang utamanya adalah sebagai hudan atau petunjuk bagi manusia.  Ayat tentang ini diturunkan satu paket dengan ayat tentang Ramadhan di Qur'an Surat Al Baqoroh ayat 185 yang berbunyi:

Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al Qur'an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan - penjelasan mengenai petunjuk itu. dan pembeda (antara yang benar dan yang bathil)....

Al Qur'an sebagai Hudan artinya adalah

  • Al qur'an merupakan petunjuk yang memudahkan 
  • Jalan menuju kesuksesan
  • Pedoman untuk meningkatkan ibadah
  • Kemudahan yang dihadirkan saat menghadapi kesulitan (solusi dalam setiap persoalan hidup)

Bukan Hanya untuk Dibaca 


Jadi apa yang kita baca dari surat itu ada 114 surat dari al fatihah semuanya bukan bacaan biasa.  Semestinya bacaan ini bertransformasi menjadi sesuatu yang bermanfaat dalam hidup kita.   Jadi meski berpahala membacanya tetapi yang utama bukan sekedar membacanya saja tetapi memahaminya sebagai petunjuk bagi manusia dalam menjalani hidup di dunia ini.

Kalau kita teliti ternyata al qur'an itu memberi petunjuk dalam hidup kita dalam setiap perkembangan hidup manusia mulai dari pembentukan dalam rahim hingga meninggal, kehidupan di dalam kubur, setelah di akhirat di surga dan neraka.

Ayat-Ayat tentang Kehidupan Manusia


Lihat saja di Al Qur'an sangat lengkap mulai dari semenjak dalam kandungan, ini ada dalam QS 22: 5, saat usia 4 bulan dalam kandungan terjadi komitmen melakukan perjanjian di alam ruh QS: 7: 172, kemudian saat persalinan  di QS 7: 189,  Saat terlahir tentang fokus ayah memberi nafkah, fokus ibu, tentang ASI selama 2 tahun itu semua ada di QS 2:233

Tentang pendidikan yang diutamakan sejak awal di usia dini  QS 31:13-19
Masa dewasa, berkelana, berinteraksi dengan orang tetapi tetap menjaga ket,qwaan  QS. 49: 13
Belajar serius harus paham isinya QS. 9: 122
Iman meningkat, ilmu kuat QS. 58: 11
Mulai senang dengan lawan jenis, ingin menikah QS. 4: 4
Bimbingan akan menikah QS.30 : 21

Tugas suami dan istri QS. 4: 34  permasalahan dalam keluarga QS. 4:35
Tugas suami bekerja mencari nafkah QS. 2: 168  yang lebih spesial  QS.  2: 172 lebih khusus lagi  QS. 7:96
Persaingan dalam hidup hingga harus mendekatkan diri kepada Allah memohon perlindungan kepada Allah, rajin tahajud  QS. 17: 79 - 82  (minta diberi solusi)
Bagaimana kalau ada yang menyingkirkan  dijaili, QS. 21: 87- 88
Merawat anak QS. 17: 23 27 bila saat  sakit biasa saja  QS. 26: 80   Saat sakit keras QS. 21: 83 -84
Lama menikah belum menapat keturunan QS.19: 2 -15  sampai punya anak  QS. 3: 38-39
Usia 40 sukses harus  berbakti  kepada orang tua QS. 46 : 15
Saat memiliki harta banyak  harus membayar zakat  QS. 9: 103
Bimbingan pemberian zakat diberikan kepada 8 golongan  QS. 9:60 Ada infak juga QS. 2 : 215
Keharusan untuk bersyukur agar nikmatnya ditambah QS.14: 7
Saat ditimpa persoalan  QS. 2 : 214  rinciannya ada di QS. 2: 155-157   Solusi  QS. 3:142 
Saat beranjak tua  jangan menyangka hidup selamanya akan ada maut menjemput QS. 3 :185
Agar pulang dengan tenang  QS. 3 :2 - 11  pulang dengan tenang  QS. 89 : 27 - 30
Saat dikubur bagaimana suasana di dalamnya QS. 3: 169 - 172
Sampai akhirnya kiamat tiba, ada surat khusus bernama surat Al Qiyamah di surat ke 75 
Ketika kita lulus ujian kehidupan masuk surga bertemu dengan para syuhada di QS. 4: 69
Surga ditaman surga apa saja amalannya QS. 51: 15 - 23
Surga seluas langit dan bumi QS. 3 : 133 -134  Surga yang standar tapi kenikmatan yang luar biasa ada di QS. 2:25

Yang tidak lulus ujian di dunia yaitu para kafir, munafik dan yang ingkar maka akan masuk neraka .  Neraka tertinggi QS. 4 :  140, keadaan di neraka yang biasa saja dicelup sedikit saja langsung hancur semua.  Sehari di akhirat serasa 1000 tahun di dunia 1 detiknya  sama dengan 48 hari, hal ini ada di QS. 54 :36

Al Qur'an merupakan sumber, jalan kesuksesan, jalan menuju kebahagiaan yang tidak dapat diragukan lagi.  Dulu terdapat dua kekuasaan besar yaitu Persia dan Romawi.  Saat Al Qur'an ditegakkan maka Al Qur'an mengangkat zaman jahiliyah atau kebodohan menuju kejayaan gilang gemilang.

Agar Al Qur'an Dapat Diaplikasikan dalam Kehidupan Sehari-hari


Masa penuh kebodohan bertransformasi menuju khoeru ummah, kedua kekuasaan raksasa itu akhirnya dapat diungguli.  Peradaban buruk arab berubah menjadi peradaban Islam bukan peradaban Arab seperti nama-nama peradaban Yunani Kuno, Babilonia Mesir Kuno dan lainnya.

Sebagai pedoman hidup kita bisa menerapkan Al Qur'an dengan cara mengeluarkannya sesuai dengan passion dan kebutuhan kita.  Bila itu kita lakukan pasti akan terasa dalam kehidupan akan terasa kenikmatan.

Misalnya kita ingin menerapkan ayat tentang rezeki. Gali dengan baik ayat-ayat  tentang pekerjaan tentang rizki.  Mungkin selama ini bukan kita kurang hebat tapi kurang belajar pada suatu yang tepat.

Atau kita bisa menurunkan ayat-ayat yang berkenaan dengan diri kita sebagai anak, orang tua, istri, suami dan sebagainya.  Setahap demi setahap kita baca kaji dan kemudian hapalkan.  Kita hanya membutuhkan Al Qur'an, terjemah dan tafsir untuk mengkajinya.

Sediakanlah tafsir di rumah kita, bisa yang paling ringan misalnya tafsir Ibnu Katsir. Tafsir ini akan bermanfaat selamanya membimbing kita di dalam mengaplikasikan Al Qur'an.  Seriuslah melakukan ini agar hidup kita selamanya selalu dibimbing dan berpedoman pada Al Qur'an.

Semoga tulisan tentang Agar Al Qur'an Dapat Diaplikasikan dalam Kehidupan Sehari-hari ini bermanfaat ya teman-teman.  Al Qur'an tidak hanya kita baca tapi dapat bertransformasi menjadi sesuatu yang bermanfaat dalam kehidupan kita, esensi Al Qur'an yang sebenarnya dapat kita aplikasikan dalam kehidupan kita.

9 komentar:

  1. Masyaallah, Makasih remindernya, Mbak Ida. Sering Kali Kita baca Alquran tapi hanya dibaca saja tanpa mengamalkan isinya. Saya pun kadang merasa begitu. Baca ini berasa diingatkan kembali

    BalasHapus
  2. Alhamdulilah ya teh Ida, sebagai Umat Islam kita mempunyai Alquran

    Kitab yang menjadi petunjuk

    Kerjakan saja semua perintahNya, insyaallah selamat dunia akhirat

    BalasHapus
  3. Iya nih Teh. Mengaplikasikannya dalam keseharian itu bener2 butuh komitmen ya. Butuh kesungguhan.

    BalasHapus
  4. Tafsir Ibnu Katsir memang yang paling mudah dipahami ya mbak, penjelasannya gamblang dan cara membandingkan ayat satu dan lainnya juga enak dibaca. Tapi tetep kudu ada pembimbingnya juga sebelum membaca lebih jauh.

    BalasHapus
  5. MasyaAllah tulisannya sangat inspiratif mbak.
    Membuat makin semangat mengaplikasikan al qur an.
    Inspiratif mbak

    BalasHapus
  6. Masya Allah , beneran ini... membaca al qur'an adalah ibadah jadi syetan berperan menggoda hingga kita kuat membaca novel berjam-jam tapi saat membaca al qur'an baru tiga menit saja sudah mengantuk. Akupun, terima kasih sudah mengulas dan mengingatkan pengaplikasian Al qur'an dam keseharian

    BalasHapus
  7. Tuntunannya sudah ada, sudah lengkap sekali ya Mba. Poin yang paling penting menurutku, jangan tebang pilih ayat. Pilih ayat yang dimau aja, lalu pinggirin yang ga dimau.

    BalasHapus
  8. MasyaAllah, Al-Quran itu udah selengkap lengkapnya life guidance kita ya mbak, semoga aku san kita semua bisa rajin membaca dan mengaplikasikannya dalam daily life

    BalasHapus
  9. MasyaAllah, Al Quran itu sungguh petunjuk super lengkap bagi kehidupan ya Mbak. Gak cuma dibaca aja itu ayatnya tapi juga harus dibaca kandungannya, artinya biar kita jadi paham dan selalu berpatok oada Al Quran.

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^